MEMANFAATKAN KETERSEDIAAN HIJAUAN PAKAN TERNAK (HPT) DALAM BERBAGAI KOMPOSISI PAKAN UNTUK MENJAGA PRODUKTIVITAS SAPI BALI (STUDI KASUS DI DESA BELANGA, BANGLI)

  • Nyoman Suyasa Balai Pengkajian Teknologi Pertanian (BPTP) Bali
  • Ni Luh Gede Budiari Balai Pengkajian Teknologi Pertanian (BPTP) Bali
  • I.A.P Parwati Balai Pengkajian Teknologi Pertanian (BPTP) Bali
##plugins.pubIds.doi.readerDisplayName## https://doi.org/10.24843/Pastura.2016.v05.i02.p10

Abstrak

Pembangunan peternakan merupakan bagian dari pembangunan sektor pertanian yang memiliki nilai strategis dalam memenuhi kebutuhan pangan terutama protein hewani yang semakin meningkat. Pembangunan pertanian saat ini telah berubah dari dominan penyediaan karbohidrat menjadi berimbang ke arah penyediaan protein hewani. Hal ini juga terkait dengan meningkatnya pendapatan perkapita masyarakat di Indonesia. Ternak sapi adalah salah satu penyedia protein hewani terbesar dan merupakan ternak ruminansia yang mengkonsumsi hijauan berupa rumput, leguminosa dan juga daun-daunan dari pohon. Hijauan pakan yang tersedia di lapangan juga sangat tergantung dengan musim. Kajian ini dilakukan di desa Belanga Kecamatan Susut Bangli, menggunakan 13 jenis hijauan pakan ternak yang ada di lokasi. Penyusunan ransum didasarkan pada kombinasi ketersediaan sumber pakan yang didasarkan pada kebutuhan nutrisi ternak agar produktivitas tetap terjaga. Kombinasi komposisi hijauan pakan ternak lokal pada bulan Nopember sampai April kandungan TDN dan proteinnya mencapai 57,03% dan 12,68%, sedangkan pada bulan Mei sampai Oktober TDN dan proteinnya mencapai 57,03% dan 12,67%.
Kata kunci: Ketersediaan pakan, komposisi pakan, dan produktivitas sapi bali

##plugins.generic.usageStats.downloads##

##plugins.generic.usageStats.noStats##
Diterbitkan
2017-08-04
##submission.howToCite##
SUYASA, Nyoman; BUDIARI, Ni Luh Gede; PARWATI, I.A.P. MEMANFAATKAN KETERSEDIAAN HIJAUAN PAKAN TERNAK (HPT) DALAM BERBAGAI KOMPOSISI PAKAN UNTUK MENJAGA PRODUKTIVITAS SAPI BALI (STUDI KASUS DI DESA BELANGA, BANGLI). Pastura : Jurnal Ilmu Tumbuhan Pakan Ternak, [S.l.], v. 5, n. 2, p. 109-113, aug. 2017. ISSN 2549-8444. Tersedia pada: <https://ojs.unud.ac.id./index.php/pastura/article/view/32728>. Tanggal Akses: 20 apr. 2025 doi: https://doi.org/10.24843/Pastura.2016.v05.i02.p10.