KESALAHAN PENGGUNAAN BAHASA INGGRIS DALAM PAPAN TANDA RUANG PUBLIK DI JEPANG
Abstract
Penelitian ini bertujuan menganalisis kesalahan-kesalahan yang terdapat pada penggunaan bahasa Inggris dalam ruang publik. Sumber data berasal dari kalimat bahasa Inggris yang ditemukan pada papan tanda ruang publik di Jepang. Metode yang digunakan dalam mengumpulkan data adalah metode simak disertai teknik catat. Data dianalisis menggunakan pendekatan linguistik lanskap dengan teori surface strategi taxonomy menurut Dulay (1982). Berdasarkan hasil analisis, penggunaan bahasa Inggris cenderung terdapat pada tanda peringatan, deskripsi, nama toko, dan slogan. Adapun empat jenis kesalahan dalam penggunaan bahasa Inggris yang ditemukan, yaitu addition, omission, misinformation, dan misordering.