EVALUASI PERFORMAN TIGA JENIS RUMPUT Pennisetum sp DI BAWAH TEGAKAN TANAMAN PINUS DI LEMBANG JAWA BARAT

  • Sajimin Sajimin Balai Penelitian Ternak Jalan Veteran III Banjarwaru Ciawi Bogor Jawa Barat
  • N. D. Purwantari Balai Penelitian Ternak Jalan Veteran III Banjarwaru Ciawi Bogor Jawa Barat
##plugins.pubIds.doi.readerDisplayName## https://doi.org/10.24843/Pastura.2019.v08.i02.p07

Abstrak

Tanaman pinus di Jawa Barat cukup besar dan sangat potensial untuk pengembangan sistem agroforestry. Tanaman pakan ternak untuk dibudidayakan pada sistem agroforestry sangat potensial. Penelitian ini untuk mempelajari respon rumput gajah di bawah tanaman pinus. Rancangan percobaan acak kelompok dengan perlakuan rumput gajah lokal (Pennisetum purpureum local), rumput raja (P. purpureophoides) dan rumput gajah Taiwan (P. purpureum cv Taiwan) dengan lima ulangan masing-masing ditanam dengan ukuran plot 100 m2. Interval potong delapan minggu dan pengumpulan data meliputi produksi dan kualitas hijauan, performan agronomi (tinggi tanaman, jumlah tunas). Hasil penelitian menunjukkan bahwa produksi tunas rumput gajah Taiwan nyata lebih tinggi daripada rumput gajah lokal. Produksi hijauan per rumpun 498,4 g pada musim hujan dan 287,0 g pada musim kering. Produksi hijauan pada musim kering menurun 39,9%/ha. Kandungan nutrisi pada musim hujan serat kasar adalah 39,89%, Ca 0,04%; P 0,26%, Abu 12,46%; energi 4239,5 kcal/kg dan protein kasar 8,23%. Sedangkan pada pertengahan musim kering serat kasar 38,43%; Ca 0,035%; P 0,26%; abu 11,43%; energy 3943 kcal/kg dan protein kasar 8,94%.


Kata kunci: hutan pinus, tanaman pakan ternak, produksi, kualitas

##plugins.generic.usageStats.downloads##

##plugins.generic.usageStats.noStats##

##submission.authorBiographies##

##submission.authorWithAffiliation##

Balai Penelitian Ternak Jalan Veteran III Banjarwaru Ciawi Bogor Jawa Barat

##submission.authorWithAffiliation##

Balai Penelitian Ternak Jalan Veteran III Banjarwaru Ciawi Bogor Jawa Barat

Diterbitkan
2019-02-28
##submission.howToCite##
SAJIMIN, Sajimin; PURWANTARI, N. D.. EVALUASI PERFORMAN TIGA JENIS RUMPUT Pennisetum sp DI BAWAH TEGAKAN TANAMAN PINUS DI LEMBANG JAWA BARAT. Pastura : Jurnal Ilmu Tumbuhan Pakan Ternak, [S.l.], v. 8, n. 2, p. 97-100, feb. 2019. ISSN 2549-8444. Tersedia pada: <https://ojs.unud.ac.id./index.php/pastura/article/view/54840>. Tanggal Akses: 22 apr. 2025 doi: https://doi.org/10.24843/Pastura.2019.v08.i02.p07.