Sistem Monitoring Tingkat Kekeruhan Air dan Pemberi Pakan Otomatis pada Kolam Budidaya Ikan Koi Berbasis NodeMCU

  • I Gede Hery Putrawan Udayana University
  • Pratolo Rahardjo Universitas Udayana
  • I G A Putu Raka Agung Universitas Udayana
##plugins.pubIds.doi.readerDisplayName## https://doi.org/10.24843/MITE.2020.v19i01.P01

Abstrak

Saat ini tidak sedikit masyarakat Indonesia bekerja sebagai pembudidaya ikan salah satunya ikan koi. Hal ini dikarenakan keuntungan yang diperoleh dari penjualan ikan koi sangat menjanjikan. Faktor utama berhasilnya penjualan ikan koi adalah kualitas ikan dari hasil budidaya itu sendiri. Untuk mendapatkan hasil budidaya berkualitas, tentunya kolam-kolam tersebut harus selalu dalam keadaan bersih (memiliki tingkat kekeruhan air < 400 NTU). Oleh karena itu dibuatlah suatu sistem untuk dapat memonitoring tingkat kekeruhan air dan pemberi pakan otomatis pada kolam budidaya ikan koi dengan tujuan membantu pembudidaya ikan koi meningkatkan kualitas hasil budidaya mereka. Prinsip kerja sistem monitoring tingkat kekeruhan air kolam budidaya koi ini adalah dengan membaca nilai kekeruhan air kolam menggunakan sensor kekeruhan (Turbidity Sensor). Pembacaan nilai sensor tersebut akan diproses mikrokontroler NodeMCU kemudian mengaktifkan modul relay pompa drainase untuk menguras air keruh. Di sisi lain terdapat sensor jarak yang akan mengukur ketinggian air kolam. Pada saat air kolam sudah terkuras, maka sensor jarak akan mengirimkan sinyal ke mikrokontroler NodeMCU untuk mengaktifkan modul relay pompa distribusi, sehingga dapat mendistribusikan air bersih dari tangki air menuju kolam. Dengan demikian, air kolam budidaya akan selalu dalam keadaan bersih. Sementara itu, untuk pemberi pakan otomatis bekerja dengan menggunakan modul RTC (Real Time Clock) di mana waktu pemberian pakan akan di-setting pada modul ini. Kemudian, output berupa waktu dari modul RTC akan diproses mikrokontroler NodeMCU yang kemudian mengirimkan sinyal menuju servo sebagai penggerak tuas tempat pakan ikan. Apabila sudah waktunya pemberian pakan, sesuai dengan program yang diberikan maka tuas pakan ikan akan terbuka. Dengan demikian, pemberian pakan dapat dilakukan secara otomatis.


Kata Kunci — IoT, monitoring, kekeruhan, pakan, kolam, ikan koi.

##plugins.generic.usageStats.downloads##

##plugins.generic.usageStats.noStats##

Referensi

[1] Eka Putra, Mustawan., 2017. Monitoring Penggunaan Daya Listrik sebagai Implementasi Internet of Things Bebasis Wireless Sensor Network. Majalah Ilmiah Teknologi Elektro, Vol.16, No.03, 50-55. https://ojs.unud.ac.id/index.php/JTE/article/view/ID28347/22029 (diakses pada 7 Agustus 2019).
[2] Anggraeni, Mitha., 25 Maret 2016. Ikan Koi adalah Ikan yang Termasuk Ikan Mas. (https://prezi.com/k82fclcl9fro/ikan-koi-adalah-sejenis-ikan-yang-termasuk-ikan-mas-cyprinu/ (diakses pada 10 Desember 2018).
[3] Sakti, Zein., 2016. Jenis-jenis Kolam Budidaya Ikan dan Desainnya. https://www.awalilmu.com/2016/02/jenis-jenis-kolam-budidaya-ikan-dan-desainnya.html (diakses pada 12 Desember 2018).
[4] Cholik, F., Artati dan Arifudin, R. 1986. Pengelolaan Kualitas Air Kolam. INFIS Manual seri nomor 26. Dirjen Perikanan. Jakarta. 52 hal.
[5] International Standar Organization, 1999. Water Quality-Determination Of Turbidity. ISO 7027, Geneva, Switzerland.
[6] Payara, Marlex., 25 Agustus 2014. Rancang Bangun Pengendalian Kualitas Air pada Sistem Monitoring Kualitas Kolam Ikan. http://library.usd.ac.id/Data%20PDF/F.%20Sains%20dan%20Teknologi/Teknik%20Elektro/105114025_full.pdf (diakses pada 9 Mei 2019).
[7] Wicaksono, Mochamad Fajar., 2017. Implementasi Modul WiFi NodeMCU ESP8166 untuk Smart Home. Jurnal Teknik Komputer Unikom, Vol. 6, No. 1, 16 Hal https://search.unikom.ac.id/index.php/komputika/article/view/339 (diakses pada 27 Juli 2019).
[8] Bondan., 25 Maret 2019. Turbidity Meter disebut juga Alat Ukur Kekeruhan Air. (https://indo-digital.com/turbidity-meter-disebut-juga-alat-ukur-kekeruhan-air.html (diakses pada 10 Desember 2018).
[9] Namirudin, Muhammad., 2017. Rancang Bangun Pemandu Tuna Netra Menggunakan Sensor Ultrasonik Berbasis Mikrokontroler. Majalah Ilmiah Teknologi Elektro, Vol. 16, No. 3, 27-32. https://ojs.unud.ac.id/index.php/JTE/article/view/ID27239/22023 (diakses pada 7 Agustus 2019).
[10] Utama, Raka., 2018. Rancang Bangun Alat Otomatisasi Mantram Puja Trisandya Menggunakan Mikrokontroler ATMega328. Majalah Ilmiah Teknologi Elektro, Vol. 17, No. 1, 80-85. https://ojs.unud.ac.id/index.php/JTE/article/view/30723/24135 (diakses pada 7 Agustus 2019).
[11] Abhisena, I. G., dkk. 2016. Internet of Things D.I.Y Project Smart Pet Feeder Solusi Pemberi Makan Hewan Otomatis. Bali: Program Studi Teknik Teknologi Informasi Universitas Udayana.
[12] Kho, Dickson., 2019. Pengertian Relay dan Fungsinya. https://teknikelektronika.com/pengertian-relay-fungsi-relay/ (diakses pada17 Januari 2019).
[13] Sinaryuda., Januari 2017. Mengenal Arduino IDE dan Arduino Sketch. https://www.sinaryuda.web.id/microcontroller/mengenal-aplikasi-arduino-ide-dan-arduino-sketch.html (diakses pada 12 Januari 2019).
[14] Faudin, Agus., 23 November 2017. Mengenal Aplikasi Blynk untuk Fungsi IoT. https://www.nyebarilmu.com/mengenal-aplikasi-blynk-untuk-fungsi-iot/ (diakses pada 10 Desember 2018).
Diterbitkan
2019-10-30
##submission.howToCite##
PUTRAWAN, I Gede Hery; RAHARDJO, Pratolo; AGUNG, I G A Putu Raka. Sistem Monitoring Tingkat Kekeruhan Air dan Pemberi Pakan Otomatis pada Kolam Budidaya Ikan Koi Berbasis NodeMCU. Jurnal Teknologi Elektro, [S.l.], v. 19, n. 1, p. 1-10, oct. 2019. ISSN 2503-2372. Tersedia pada: <https://ojs.unud.ac.id./index.php/mite/article/view/53041>. Tanggal Akses: 20 apr. 2025 doi: https://doi.org/10.24843/MITE.2020.v19i01.P01.