PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF BERPENGARUH TERHADAP PERKEMBANGAN MOTORIK BAYI USIA 3-6 BULAN DI PUSKESMAS II DENPASAR BARAT
Abstrak
Pendahuluan: Tiap bayi baru lahir akan mengalami proses dalam tumbuh kembang seiring dengan beranjak usia. Tumbuh kembang yang melibatkan kemampuan otot dan saraf yaitu perkembangan motorik dimana dilatih sedini mungkin untuk mencegah terjadinya keterlambatan. Selain diberikan stimulasi untuk menunjang perkembangan motorik, pentingnya untuk memperhatikan nutrisi yang diberikan. Pemberian ASI Eksklusif hingga umur 6 bulan bisa menghindari adanya keterlambatan pada perkembangan motorik bayi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah pemberian ASI Eksklusif berpengaruh terhadap perkembangan motorik bayi usia 3-6 bulan di Banjar Sumuh, Puskesmas II Denpasar Barat.
Metode: Penelitian ini termasuk penelitian cross sectional (potong lintang) dengan teknik sampling yang digunakan yaitu total sampling. Pada penelitian sampel yang diteliti sebanyak 34 sampel yang sudah ditetapkan melalui kriteria inklusi, eksklusi serta drop out. Pengumpulan data dilakukan dengan melakukan wawancara dengan ibu sampel terkait status pemberian ASI dan mengukur perkembangan motorik sampel memakai kuesioner DDST/Denver II.
Hasil: Berdasarkan uji analisis non parametrik chi square didapatkan hasil nilai p = 0,04 (p < 0,05).
Simpulan: Bersumber pada hasil penelitian bisa disimpulkan bahwa terdapat hubungan antara pemberian ASI Eksklusif terhadap perkembangan motorik bayi usia 3-6 bulan di Banjar Sumuh, Puskesmas II Denpasar Barat.
Kata Kunci: ASI Eksklusif, perkembangan motorik, bayi