Pengaruh Durasi Penyimpanan Dexlite Terhadap Penurunan Tekanan Dan Endapan Pada Fuel Filter Bahan Bakar
Abstract
Abstrak
Biodiesel adalah salah satu energi alternatif yang bisa digunakan sebagai pengganti minyak diesel sebagai bahan bakar mesin diesel. Biodiesel mempunyai kelebihan sebagai energi alternatif. Fungsinya bisa dipakai di berbagai negara, produksi biodiesel juga membantu perkembangan ekonomi di Indonesia dalam hal ekspor-impor. Tetapi, beberapa keunggulan penggunaan biodiesel yaitu tidak berbahaya dan bisa diurai oleh lingkungan sehingga menjadi salah satu alternatif bahan bakar diesel ramah lingkungan, tidak mengandung bahan kimia berbahaya seperti sulfur yang tidak baik untuk lingkungan, biodiesel juga dapat digunakan sebagai pengganti minyak/pelumas pada mesin. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengkaji pengaruh variasi durasi penyimpanan dexlite terhadap penurunan tekanan serta endapan pada fuel filter bahan bakar. Pengujian ini dilakukan dengan 400liter bahan bakar yang mengalir melewati fuel filter dengan memvariasikan dexlite durasi penyimpanan di bawah 40 jam, di atas 40 jam, di atas 72 jam, dan di atas 96 jam. Tekanan awal bahan bakar diatur pada 105 kPa sebelum memasuki filter bahan bakar. Dari hasil pengujian menunjukkan bahwa variasi durasi penyimpanan dexlite berpengaruh terhadap tersumbatnya fuel filter. Semakin lama durasi penyimpanan dexlite menyebabkan fuel filter lebih mudah tersumbat. Pengujian Dexlite di atas 96 jam menunjukan preassure drop tertinggi yaitu 40 kPa dan endapan yang terjadi sebesar 174.79 gram.
Kata kunci: Dexlite, Fuel Filter, Biodiesel, Penurunan Tekanan, Endapan