Analisis Regresi Multivariate Berdasarkan Latar Belakang Santri
Abstrak
Santri pondok pesantren Matholiul Anwar berasal dari berbagai wilayah yang berbeda sehingga memiliki latar belakang sosial serta ekonomi yang cukup beragam. Begitu pula dengan motivasi belajar, motivasi berprestasi dan prestasi belajar santri juga beragam. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh latar belakang sosial dan ekonomi santri terhadap motivasi beprestasi, motivasi belajar dan prestasi belajar. Sampel penelitian yang digunakan sebanyak 49 santri di asrama F pondok pesantren Matholiul Anwar Sukodadi Lamongan. Penelitian ini menggunakan model Analisis Regresi Multivariat. Dari hasil penelitian secara parsial, pengaruh status sosial terhadap variabel terikat disimpulkan adanya pengaruh status sosial terhadap motivasi berprestasi, motivasi belajar dan prestasi belajar. Sedangkan untuk variabel status ekonomi terhadap variabel terikat diperoleh kesimpulan tidak terdapat pengaruh status ekonomi terhadap motivasi berprestasi, motivasi belajar, dan prestasi belajar. Secara simultan diperoleh latar belakang santri berpengaruh terhadap motivasi berprestasi, motivasi belajar, dan prestasi belajar di asrama F pondok pesantren Matholiul Anwar.