PEMBERIAN VIRGIN COCONUT OIL (VCO) BERPOTENSI DALAM MENCEGAH RISIKO KERUSAKAN OTAK PADA TIKUS PUTIH (RATTUS NOVERGICUS) DENGAN HIPERLIPIDEMIA
Abstract
ABSTRAK
Hiperlipidemia adalah peningkatan kadar kolesterol total ? 200 mg/dL. Acethylcholinesterse adalah enzim sistem kolinergik otak yang menghidrolisis neurotransmitter asetikolin menjadi kolin dan asetat dicelah sinaptik. Esterase spesifik yang menghidrolisis esterkolin dan ditandai dengan konsentrasi yang rendah pada otak, saraf, dan sel darah. Pada keadaan hiperlipidemia pada otak menyebabkan peningkatan asam lemak tak jenuh sehingga terjadi kerusakan oksidatif yang menyebabkan terjadinya aterosklerosis yang mengakibatkan sumbatan pada otak sehingga menyebabkan produksi Ach menurun dan AChE meningkat. VCO mengandung MCT dan asam lemak linoleate yang berfungsi untuk memelihara fungsi otak dan syaraf, sebagai anti inflamasi, sebagai transport kolesterol. Pada keadaan hiperlipidemia pemberian VCO yang didalamnya terdapat MCT yang terdiri dari asam linoleate berfungsi untuk memelihara fungsi otak dan syaraf sebagai anti inflamasi dan transport kolesterol, sehingga mencegah resiko terjadinya aterosklerosis.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas VCO terhadap penurunan AChE dan berpotensi mengurangi kongesti otak pada kondisi hiperlipidemia.
Penelitian ini merupakan true exsperimental post test only control group design, dengan menggunakan 30 ekor tikus jantan galur wistar sebagai subjek penelitian yang dibagi secara acak menjadi 3 kelompok yaitu K1, K2 dan P. Kelompok K1 diberikan diet tinggi lemak dan aquadest 0,8 ml/hari. K2 diberi diet tinggi lemak dan simvastatin 0,18 mg/hari. P diberikan diet tinggi lemak sehingga kadar kolesterol lebih dari 200 dan VCO 1 ml/hari. Pada hari ke 28 dilakukan pengambilan darah untuk pemeriksaan kadar kolesterol total dan pengambilan sample otak. Data dianalisis menggunakan uji Anova dan narasi deskriptif dengan SPSS.
Penelitian ini menunjukkan hasil AChE pada kelompok P sebesar 5.330± 5.769 nmol/mL, pada kelompok K2 sebesar 4.890 ± 5.220 nmol/mL sedangkan nilai kelompok K1 yaitu 6.374 ± 6.703 nmol/mL, dengan nilai p < 0.050. Analisis histopatologi pada kelompok P (VCO), K2 (simvatatin) yaitu terdapat kongesti perivaskuler yang minimal dibandingkan dari K1 (Aquadest) yang terdapat kongesti lebih luas, hal ini berdasarkan nilai skoring kongesti pada kelompok P sebesar 1, K2 sebesar 1, K1 sebesar 3.
Dapat disimpulkan bahwa pemberian VCO 1 ml/hari / 200 gr BB dapat menurunkan kadar AChE dan dapat berpotensi mengurangi kongesti otak pada tikus putih yang hiperlipidemia.
Kata kunci : Hiperkolesterolemia, VCO, Kongesti otak, AChE