PENGARUH EFEKTIVITAS SIA DAN KEMAMPUAN PENGGUNA TERHADAP KINERJA KARYAWAN DENGAN MOTIVASI KERJA SEBAGAI PEMODERASI
Abstrak
Pada era digital ini, perkembangan sistem informasi berbasis teknologi mengalami kemajuan yang sangat pesat. Timbulnya kesadaran perusahaan akan pentingnya pemanfaatan teknologi ini berdampak baik bagi perusahaan. Dengan perkembangan sistem informasi tersebut tentunya setiap perusahaan berlomba- lomba untuk menggunakan sistem informasi demi meningkatkan kinerja perusahaan. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis dan memberikan bukti empiris mengenai pengaruh efektivitas sistem informasi akuntansi dan kemampuan pengguna dimoderasi oleh motivasi kerja terhadap kinerja karyawan. Populasi yang terdapat pada penelitian ini berjumlah 36 orang, metode penentuan sampel menggunakan purposive sampling diperoleh sampel berjumlah 32 sampel. Pada penelitian ini menggunakan teknik analisis regresi linier berganda dan Moderated Regression Analysis (MRA). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pengaruh efektivitas sistem informasi akuntansi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan dan kemampuan pengguna berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. Penelitian ini juga menemukan bahwa motivasi kerja memperkuat pengaruh efektivitas sistem informasi akuntansi dan kemampuan pengguna terhadap kinerja karyawan.