ANALISIS DAYA SAING DAN FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI NILAI EKSPOR TEKSTIL DAN PRODUK TEKSTIL INDONESIA
Abstrak
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui daya saing ekspor Tekstil dan Produk Tekstil (TPT) Indonesia dan faktor-faktor yang mempengaruhi nilai ekspor tersebut dalam waktu 7 tahun. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder sebanyak 35 data yang terdiri dari data time series dan cross section. Teknik analisis yang digunakan adalah Revealed Comparative Advantage (RCA) dan regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukan bahwa daya saing TPT Indonesia ke negara tujuan masih rendah dalam periode tersebut, dengan nilai rata-rata RCA < 1. Hasil penelitian juga menunjukan bahwa secara simultan daya saing, jarak ekonomi, kebijakan non tarif dan GDP negara tujuan berpengaruh signifikan terhadap nilai ekspor TPT Indonesia. Daya saing secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap nilai ekspor TPT Indonesia, jarak ekonomi berpengaruh negatif dan signifikan terhadap TPT Indonesia, dengan GDP negara tujuan yang mampu memoderasi pengaruh jarak ekonomi terhadap TPT Indonesia, serta kebijakan non tarif mampu mempengaruhi nilai ekspor TPT Indonesia setiap adanya penerapan kebijakan di negara tujuan.