PENGARUH KARAKTERISTIK PEKERJAAN TERHADAP LOYALITAS KARYAWAN DIMEDIASI VERTICAL TRUST DAN PERCEIVED SUPERVISORY SUPPORT
Abstrak
Setiap perusahaan akan berusaha mendapatkan sumber daya manusia yang berkualitas agar dapat mendukung efektifitas pekerjaan perusahaan dalam mencapai tujuan yang diharapkan. Tujuan penelitian ini adalah menjelaskan pengaruh karakteristik pekerjaan terhadap loyalitas karyawan dimediasi vertical trust dan perceived supervisory support pada Koperasi Kredit Tritunggal Tuka. Penelitian ini dilakukan di Koperasi Kredit Tritunggal Tuka. Ukuran sampel yang digunakan pada penelitian ini yaitu sebanyak 80 orang dengan metode penentuan sampel yaitu dengan sampling jenuh. Pengumpulan data menggunakan kuisioner. Data dianalisis dengan menggunakan teknik analisis SEM berbasis PLS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa karakteristik pekerjaan berpengaruh positif signifikan terhadap loyalitas karyawan, karakteristik Pekerjaan berpengaruh positif terhadap vertical trust, karakteristik pekerjaan berpengaruh positif terhadap perceived supervisory support, vertical trust memediasi pengaruh karakteristik pekerjaan terhadap loyalitas karyawan, serta perceived Supervisory Support memediasi pengaruh karakteristik pekerjaan terhadap loyalitas karyawan. Berdasarkan hasil penelitian ini diharapkan pihak Koperasi Kredit Tritunggal Tuka memahami karakteristik pekerjaan, vertical trust, perceived supervisory support yang dapat mempengaruhi loyalitas karyawan.