DAMPAK MEDIA SOSIAL PADA KINERJA UMKM DI KOTA BANDAR LAMPUNG
Abstrak
Pemanfaatan perkembangan teknologi informasi banyak sekali digunakan untuk mengembangkan bisnis, baik dari perusahaan maupun dari individu. Perkembangan teknologi digital yang cukup pesat selama beberapa tahun terakhir memberikan dampak besar pada berbagai pelaku ekonomi yang ada, termasuk para pelaku UMKM untuk bertahan dan terus bersaing. Penelitian ini mengkaji dampak adanya media sosial terhadap kinerja UMKM di Kota Bandar Lampung. Penelitian ini menggunakan data primer dengan metode survey secara langsung terdahap 100 responden pelaku usaha UMKM dengan berbagai industri di Kota Bandar Lampung. Berdasarkan analisis deskriptif kuantitatif dan deskriptif kualitatif penelitian ini menemukan bukti empiris bahwa media sosial berpengaruh positif terhadap kinerja pejualan, kinerja pemasaran, dan interaktivitas. Namun masih kurang berpengaruh terhadap peningkatan jumlah pegawai