ANALISIS REAKSI PASAR ATAS PENGUMUMAN STOCK SPLIT PERUSAHAAN INDEKS IDX80 DAN NON IDX80
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis reaksi pasar pada pengumuman stock split yang berfokus pada saham perusahaan di indeks IDX80 dan Non IDX80. Penelitian ini menggunakan teori Hipotesis Pasar Efisien dan Teori Sinyal. Penelitian dilakukan menggunakan event study selama 7 hari (t-3 hingga t+3) Pengumuman stock split. Sampel penelitian ini berjumlah 43 perusahaan dengan 12 perusahaan yang tergolong ke dalam indeks IDX80 dan 31 perusahaan yang tergolong ke dalam indeks Non IDX80. Sampel penelitian dianalisis menggunakan Paired Sample t-test, dan Wilcoxon Signed Rank Test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak terdapat perbedaan abnormal return pada pengumuman stock split pada perusahaan di indeks IDX80 dan Non IDX80, namun ditemukan perbedaan trading volume activity pada pengumuman stock split pada perusahaan di indeks IDX80 dan Non IDX80. Secara teoretis, penelitian ini tidak mampu mendukung teori Hipotesis Pasar Efisien, khususnya yang terkait dengan abnormal return namun mampu mendukung teori sinyal terkait dengan trading volume activity. Secara praktis, penelitian ini dapat menjadi bahan pertimbangan investor untuk berinvestasi dengan memanfaatkan peristiwa pengumuman stock split.