STRATEGI PENGEMBANGAN LEMBAGA PERKREDITAN DESA DI BALI
Abstrak
Lembaga Perkreditan Desa merupakan Lembaga Keuangan Mikro berbasif kearifan lokal di Bali, yang memiliki tujuan untuk meningkatkan perekonomian Desa, saat ini menghadapi persaingan dari Lembaga keuangan sejenis yang beroperasi di Bali. Berdasarkan hal tersebut tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis lingkungan internal dan lingkungan eksternal sebagai dasar merumuskan strategi pemberdayaan Lembaga Perkreditan Desa di Bali. Sampel penelitian ini adalah 100 Lembaga Perkreditan Desa di Bali yang diambil secara stratified proportional random sampling berdasarkan kabupaten/kota. Data dianalisis menggunakan Analisis SWOT, yang dituangkan dalam Matrik Eksternal Factor Analysis Summary (EFAS) dan Internal Factor Analysis Summary (IFAS). Penelitian ini menemukan bahwa strategi pemberdayaan Lembaga Perkreditan Desa di Bali dimasa mendatang dapat dilakukan dengan stategi intensif melalui strategi penetrasi pasar dan pengembagan produk baru. Stretegi penetrasi meliputi peningkatan nasabah kredit dan dana pihak ketiga lebih gencar dan strategi pengembangan produk baru meliputi pendanaan usaha mikro dan kecil dengan sistem pola bagi hasil, pendanaan peralatan rumah tangga serta tabungan berjangka.