PERSEPSI MASYARAKAT AKAN PENTINGNYA KEBERADAAN LEMBAGA KEUANGAN MIKRO DI DESA PEMECUTAN KELOD
Abstrak
Tujuan Penelitian ini untuk mengetahui persepsi masyarakat akan keberadaan lembaga keuangan mikro (LKM) di Desa Pemecutan Kelod , untuk mendeskripsikan faktor-faktor yang menjadi penghambat keberadaan lembaga (LKM) keuangan mikro di Desa Pemecutan Kelod. Analisis data yang dipergunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif kualitatif yaitu penelitian yang bertujuan menggambarkan secara tepat sifat-sifat suatu objek, keadaan, gejala atau kelompok tertentu untuk menentukan suatu frekuensi adanya hubungan atau pengaruh antara suatu gejala dengan gejala lain dalam masyarakat. Tujuannya adalah untuk membuat gambaran sistematis. Berdasarkan hasil penelitian maka dapat disimpulkan bahwa masyarakat menyatakan pentingnya keberadaan Lembaga keuangan mikro untuk meningkatkan perekonomian masyarakat dan diperlukan pengelola yang berpengalaman, berpendidikan yang sesuai dan jujur. Saran yang disampaikan dalam penelitian ini adalah diperlukan inisisasi pendirian Lembaga keuangan mikro pada banjar-banjar di Desa Pemecutan Kelod dan merekrut pengelola yang berpengalaman, berpendidikan dan jujur sehingga dipercaya oleh masyarakat