PENGARUH PELAKSANAAN KEBIJAKAN DANA DESA TERHADAP KESEJAHTERAAN MASYARAKAT MELALUI PEMBERDAYAAN MASYARAKAT: STUDI KASUS DI KECAMATAN SIANTAR NARUMONDA KABUPATEN TOBA
Abstrak
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh pelaksanaan kebijakan dana desa dan pemberdayaan masyarakat terhadap kesejahteraan masyarakat. Penelitian ini dilakukan pada 14 (empat belas) Desa yang tersebar di Kecamatan Siantar Narumonda Kabupaten Toba. Jumlah responden dalam penelitian ini sebanyak 220 masyarakat yang diambil dengan menggunakan metode proportional random sampling. Data yang terkumpul dalam penelitian ini dianalisis dengan menggunakan analisis strucutre equation model. Berdasarkan hasil analisis yang dilakukan, disimpulkan bahwa secara langsung pelaksanaan kebijakan dana desa berpengaruh positif signifikan terhadap pemberdayaan masyarakat. Pelaksanaan kebijakan dana desa berpengaruh negatif tidak signifikan terhadap kesejahateraan masyarakat, sedangkan pemberdayaan masyarakat berpengaruh positif signifikan terhadap kesejahteraan masyarakat. Secara tidak langsung, pelaksanaan kebijakan dana desa berpengaruh positif signifikan terhadap kesejahteraan masyarakat melalui pemberdayaan masyarakat.