Pengaruh Sosialisasi, Kualitas Pelayanan, Sanksi dan Biaya Kepatuhan Pada Tingkat Kepatuhan Wajib Pajak Kendaraan Bermotor

  • Ni Komang Ayu Puspita Dewi Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Udayana
  • I Ketut Jati Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Udayana
##plugins.pubIds.doi.readerDisplayName## https://doi.org/10.24843/EJA.2018.v25.i01.p01

Abstrak

Kepatuhan wajib pajak merupakan suatu keadaan dimana sesuai dengan Undang-Undang yang berlaku wajib pajak harus memenuhi kewajiban dan hak perpajakannya. Penelitian ini memiliki tujuan menguji dan memperoleh bukti apakah sosialisasi, kualitas pelayanan, sanksi perpajakan, dan biaya kepatuhan memiliki pengaruh pada tingkat kepatuhan wajib pajak kendaraan bermotor. Penelitian dilakukan di Kantor Bersama SAMSAT Klungkung. Metode accidental sampling merupakan metode yang digunakan untuk menentukan sampel yang akan digunakan dengan ukuran sampel yang dihitung berdasarkan rumus Slovin. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik wawancara dan menyebarkan lembar kuesioner ke 100 responden.  Analisis Regresi Linier Berganda merupakan teknik yang dipergunakan pada penelitian ini. Penelitian ini memberikan hasil variabel sosialisasi, kualitas pelayanan, dan sanksi perpajakan mempunyai pengaruh positif dan signifikan pada kepatuhan wajib pajak kendaraan bermotor, namun variabel biaya kepatuhan memiliki pengaruh negatif terhadap tingkat kepatuhan wajib pajak kendaraan bermotor.


Kata kunci: Sosialisasi Perpajakan, Kualitas Pelayanan, Sanksi Perpajakan, Biaya Kepatuhan, Kepatuhan Wajib Pajak

##plugins.generic.usageStats.downloads##

##plugins.generic.usageStats.noStats##
Diterbitkan
2018-08-08
##submission.howToCite##
DEWI, Ni Komang Ayu Puspita; JATI, I Ketut. Pengaruh Sosialisasi, Kualitas Pelayanan, Sanksi dan Biaya Kepatuhan Pada Tingkat Kepatuhan Wajib Pajak Kendaraan Bermotor. E-Jurnal Akuntansi, [S.l.], v. 25, n. 1, p. 1-30, aug. 2018. ISSN 2302-8556. Tersedia pada: <https://ojs.unud.ac.id./index.php/akuntansi/article/view/38631>. Tanggal Akses: 20 apr. 2025 doi: https://doi.org/10.24843/EJA.2018.v25.i01.p01.
Bagian
Artikel