PENGARUH DOSIS Plant Growth Promorting Rhizobacteria (PGPR) Pennisetum purpureum TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL Asystasia gangetica (L.) Subsp. Micrantha PADA JENIS TANAH BERBEDA

  • Ketaren E. J. PS Peternakan, Fakultas Peternakan, Universitas Udayana
  • N. N. Suryani PS Peternakan, Fakultas Peternakan, Universitas Udayana
  • N. N. C. Kusumawati PS Peternakan, Fakultas Peternakan, Universitas Udayana

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dosis plant growth promoting rhizobacteria (PGPR) terhadap pertumbuhan dan hasil Asystasia gangetica (L). subsp. Micrantha. Penelitian ini dilaksankan di Rumah Kaca Stasiun Penelitian Sesetan Fakultas Peternakan Universitas Udayana dan berlangsung selama 8 minggu (2 bulan). Rancangan Acak Lengkap (RAL) pola Split Plot, dengan tiga level dosis PGPR yaitu P0 = 0 ml/liter air, P10 = 10 ml/liter air dan P20 = 20 ml/liter air sebagai subplot/anak petak. Tiga jenis tanah berbeda yaitu tanah dari Farm Sobangan/Latosol (TL), Farm Pengotan/Regosol (TR) dan Farm Bukit Jimbaran/Mediteran (TM), sebagai main plot/ petak utama maka terdapat sembilan kombinasi perlakuan yaitu; TLP0; TLP10; TLP20; TRP0; TRP10; TRP20; TMP0; TMP10 dan TMP20. Setiap perlakuan diulang empat kali sehingga terdapat 36 unit/pot percobaan. Variabel yang diamati yaitu variabel pertumbuhan, variabel hasil, variabel karakteristik tumbuhan tanaman. Hasil penelitian menunjukkan aplikasi PGPR dengan dosis 10 ml/l air pada tanah latosol dapat menunda waktu berbunga tanaman Asystasia gangetica (L.) subsp. Micrantha. Dapat disimpulkan pemberian dosis PGPR belum mampu meningkatkan pertumbuhan dan hasil tanaman Asystasia gangetica (L.) subsp. Micrantha.

##plugins.generic.usageStats.downloads##

##plugins.generic.usageStats.noStats##

##submission.authorBiographies##

##submission.authorWithAffiliation##

Animal Science Program Study, Faculty of Animal Husbandry, Udayana University

##submission.authorWithAffiliation##

Animal Science Program Study, Faculty of Animal Husbandry, Udayana University

##submission.authorWithAffiliation##

Animal Science Program Study, Faculty of Animal Husbandry, Udayana University

Diterbitkan
2024-03-02
##submission.howToCite##
E. J., Ketaren; SURYANI, N. N.; KUSUMAWATI, N. N. C.. PENGARUH DOSIS Plant Growth Promorting Rhizobacteria (PGPR) Pennisetum purpureum TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL Asystasia gangetica (L.) Subsp. Micrantha PADA JENIS TANAH BERBEDA. Jurnal Peternakan Tropika, [S.l.], v. 12, n. 2, p. 451 – 467, mar. 2024. ISSN 2722-7286. Tersedia pada: <https://ojs.unud.ac.id./index.php/tropika/article/view/114389>. Tanggal Akses: 21 apr. 2025

##plugins.generic.recommendByAuthor.heading##

<< < 1 2