Sintesis Katalis Platina-Titanium Dioksida Didukung Vulcan XC-72 dan Karakterisasinya Menggunakan Pengujian Cyclic Voltammetry

  • Amelia Situmorang
  • Made Joni
  • Made Suarda
  • Ketut Astawa
  • Made Sucipta

Abstract

Abstrak
Mengganti bahan bakar fosil menjadi energi hidrogen menjadi solusi untuk mengurangi masalah lingkungan
dan permintaan energi bahan bakar fosil yang semakin meningkat. Energi listrik yang dihasilkan dari energi
hidrogen dapat menggunakan Proton Exchange Membrane Fuel Cell (PEMFC) yang salah satu komponen
utamanya adalah katalis untuk memfasilitasi terjadinya reaksi. Tujuan utama dari penelitian ini adalah untuk
mengurangi penggunaan platina sebagai material utama katalis dengan sintesis material Platina, TiO2 dan
Vulcan XC-72 dengan memvariasikan massa pada tiga sampel katalis. Sintesis katalis dilakukan dengan dua
metode yaitu metode hidrotermal dan fotodeposisi. Katalis yang disintesis dilakukan uji cyclic voltammetry
(CV) untuk mengetahui adanya respon arus terhadap potensial sebagai tanda bahwa katalis tersebut layak
digunakan sebagai katalis pada PEMFC. Dari variasi massa pada sampel katalis ditemukan bahwa Sampel 3
dengan massa platina terbanyak menunjukkan hasil yang paling baik pada uji CV yaitu memiliki puncak arus
yang paling tinggi dari sampel katalis yang lain.
Kata Kunci: Katalis, PEMFC, Sintesis, Uji Cyclic Voltammetry

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2024-10-01
How to Cite
SITUMORANG, Amelia et al. Sintesis Katalis Platina-Titanium Dioksida Didukung Vulcan XC-72 dan Karakterisasinya Menggunakan Pengujian Cyclic Voltammetry. Teknik Desain Mekanika, [S.l.], v. 13, n. 4, oct. 2024. ISSN 2302-5182. Available at: <https://ojs.unud.ac.id./index.php/mekanika/article/view/123180>. Date accessed: 21 apr. 2025.

Most read articles by the same author(s)

<< < 5 6 7 8 9 10