Peran United Nations Human Rights Council (UNHRC) dalam Investigasi Pelanggaran Hak Asasi Manusia di Yaman Tahun 2018-2021
Abstrak
Penelitian ini bertujuan memberikan pemaparan terkait bagaimana UNHRC menjalankan perannya dalam pelanggaran HAM di Yaman akibat konflik bersenjata. UNHRC memainkan perannya sebagai aktor yang menginvestigasi adanya indikasi pelanggaran HAM. Penelitian ini menggunakan konsep The United Nations and Its System dan konsep Human Rights Investigation untuk menganalisis isu yang dimaksud. Melalui penelitian ini, ditemukan bahwa UNHRC menjalankan peran sebagai aktor dalam ranahnya sebagai organisasi internasional di bawah PBB dengan fokus pada bidang HAM. Peran ini direalisasikan melalui investigasi pelanggaran HAM di Yaman selama periode tahun 2018-2021, berada di bawah mekanisme kerja yang dikenal dengan istilah UN-mandated investigation. Dalam kasus di Yaman, mekanisme ini diwujudkan dengan menghadirkan kelompok ahli yakni Group Eminent International and Regional Experts (GEE). Adapun penelitian ini menyimpulkan bahwa peran UNHRC sebagai aktor adalah untuk menjalankan investigasi pelanggaran HAM sebagai bentuk upaya mendukung proses akuntabilitas bagi seluruh pelaku yang terbukti bersalah serta demi memperjuangkan pemenuhan HAM kepada korban pelanggaran HAM dan seluruh masyarakat sipil Yaman.